Tujuan Kita Satu Ibu
kutundukkan kepalaku,bersama rakyatmu yang berkabung
bagimu yang bertahan di hutan
dan terbunuh di gunung
di timur sana
di hati rakyatmu,
tersebut namamu selalu
di hatiku
aku penyair mendirikan tugu
meneruskan pekik salammu
"a luta continua."
kutundukkan kepalaku
kepadamu kawan yang dijebloskan
ke penjara negara
hormatku untuk kalian
sangat dalam
karena kalian lolos dan lulus ujian
ujian pertama yang mengguncang
kutundukkan kepalaku
kepadamu ibu-bu
hukum yang bisu
telah merampas hak anakmu
tapi bukan cuma anakmu ibu
yang diburu dianiaya difitnah
dan diadili di pengadilan yang tidak adil ini
karena itu aku pun anakmu
karena aku ditindas
sama seperti anakmu
kita tidak sendirian
kita satu jalan
tujuan kita satu ibu:pembebasan!
kutundukkan kepalaku
kepada semua kalian para korban
sebab hanya kepadamu kepalaku tunduk
kepada penindas
tak pernah aku membungkuk
aku selalu tegak
4 Juli 1997
sungguh untaian kata ini menyejukan jiwa
BalasHapusmenunjukan dosa dan salah di bumi pertiwi
mengajarkan pada kita, agar pada merah yg berani
dan ada putih yang suci, KAMI TERUS MENGGUGAT
satu kata tak pernah berakhir
BalasHapuspadamu selalu ku ucapkan
padamu sang pejuang yang terlalu tangguh
kami mencintaimu.
"kepada penindas
BalasHapustak pernah aku membungkuk
aku selalu tegak"
petikan puisi yang paling aku suka pd pusi ini
ketika jurnalisme dibungkam sastra harus bicara!!!
BalasHapus