-->
Home » » Sajak Rambut

Sajak Rambut

Posted by Admin
Kumpulan Puisi Wiji Thukul Terlengkap, Updated at: 02.00

rambutku gondrong benakku adalah hutan
keinginan terkurung di dalamnya
di kegelapan aku berteriak: kebebasan!

sepanjang malam semakin ribut
jiwa siapa tak akan letih
menjelang pagi baru tertidur
hari hampir siang, matahari menegurku
hutanku kembali ribut minta dilayani.

inikah dirimu, di depan kaca aku bertanya
kening yang terlipat, mata yang nyalang
rambut yang gondrong dan debar jantungmu
menangkap bau warna putih: uban!

rambut yang panjang mendekati tanah
waktu memberat di tiap helai
berapa lagi bukit-bukit letih dan daki
sebelum sampai di sebuah pantai
melabuhkan lelah sementara
menyongsong badai kembali

11 juni, 1983, sorogenen, surakarta

Share This Post :

0 comments:

Posting Komentar

Countup
Wiji Thukul, yang bernama asli Widji Widodo (lahir di Surakarta, Jawa Tengah, 26 Agustus 1963) adalah penyair cum aktivis berkebangsaan Indonesia. Thukul merupakan salah satu tokoh yang giat melawan penindasan rezim Orde Baru. Pasca Peristiwa 27 Juli 1996, sekitar bulan-bulan menjelang kejatuhan Soeharto pada tahun 1998 hingga sekarang tidak diketahui rimbanya. Dia dinyatakan hilang dengan dugaan diculik oleh militer Orde Baru

Cari Blog Ini

Hanya Satu Kata: Lawan!

Nyanyian Akar Rumput-Kumpulan Lengkap Puisi Wiji Thukul

Populer Bulan Ini

 
Template by Maskolis and CB Design