senja ini dan yang akan
selalu hitam
seperti gajah berlutut entah belalainya di mana
punggungnya gundul
---bukit itu
bukit-bukit batu keras mengeraskan
bis-bis sepanjang dan oleng ini mengatakan
perjalanan ini dalam rangka pembangunan nasib
senja ini dan yang akan
selalu hitam, awan-awan merupakan raksasa besar-besar
mengangkat tinggi-tinggi lengannya
seperti gajah berlutut entah belalainya dimana
punggungnya gundul
---bukit itu
(kita akan mengusir raksasa itu)
agar bukit itu seperti gajah gemuk
matanya sipit jenaka
agar nasib tak terus berlutut
kita tinggalkan kota jadi petani di sini
di punggungnya
para bidadari-bidadara
merestui bibit-bibit pisang yang kita tanam
malam-malam di saat terang bulan
Home »
Tanpa Tahun
» Ndawe-Wonogiri
Ndawe-Wonogiri
Posted by Admin
Kumpulan Puisi Wiji Thukul Terlengkap, Updated at: 19.34
Share This Post :
0 comments:
Posting Komentar