aku berkelana di udara
singgah di gelombang-gelombang radio
di udara kalian tak bisa mendusta
gelombang radio tak bisa dibungkam
dengan senjata
di udara tak ada pembredelan
di sana menteri luar negeri
menteri penerangan dan presiden
tak bisa ngomong seenaknya
di udara seribu suara berbicara
kalian tak bisa menyeragamkannya
ketika meletus peluru laras senapan
gemanya menyebar ke sudut-sudut benua
kekejaman dikabarkan kepada berjuta warga dunia
kebusukan menyebar siapa bisa menguburnya?
di udara penguasa seperti Raja Telanjang *)
tua tambun dan menggelikan
12 november 96
_________________________
*) Raja Telanjang adalah dongeng tersohor buah pena pengarang kaliber dunia HC Andersen --> Hasil karya raja dongeng ini tidak hanya disukai oleh anak-anak tetapi juga orang-orang dewasa, karena disamping menghibur juga mengajak pembacanya belajar menertawai kekerdilan diri sendiri. Raja Telanjang bercerita tentang seorang raja yang ditipu oleh penenun sakti, sang penenun itu konon bisa membuat baju ajaib. Yang bisa melihat pakaian itu hanya orang-orang yang berilmu tinggi. Setelah membayar mahal kepada penipu itu, raja pun segera 'mengenakan' pakaian ajaib. Ke mana pun pergi ia selalu mengenakan pakaian ajaib tersebut. Semua tertawa geli namun cuma dalam hati. Orang pintar dan para menteri yang mengelilinginya tak ada yang berani menegurnya. Bahkan mereka memuji pakaian yang dikenakan baginda adalah pakaian yang sangat bagus dan hebat. Sampai pada suatu hari seorang bocah ingusan melihatnya dan ditegurnya raja. "Lho kok peler baginda gandul-gandul. Baginda ini kok telanjang sih?"
0 comments:
Posting Komentar